Seluruh Relawan Gresik Tanguh dan Nakes Kabupaten Gresik Jawa Timur Dapat Penghargaan

Relawan Gresik tangguh dan tenaga medis yang telah berjibaku menangani Covid-19 di Kabupaten Gresik Jawa Timur, mendapat piagam penghargaan.
JATIMNEWS
"Gresik,sigapnews.co.id – Relawan Gresik tangguh dan tenaga medis yang telah berjibaku menangani Covid-19 di Kabupaten Gresik Jawa Timur, mendapat piagam penghargaan dari pemerintah kabupaten setempat.
“Sebagai bentuk rasa apresiasi dan terima kasih dalam penanganan Covid-19, pemkab Gresik memberikan piagam penghargaan kepada relawan tangguh dan nakes.
Ketua Relawan Gresik Tangguh Kabupaten Gresik Dr. singgih pranowo disela acara mengatakan, mewakili relawan nakes Gresik tangguh, menyampaikan ribuan terimakasih kepada Bupati Gresik, Wabup, Kadinkes dan seluruh OPD dilingkungan Pemkab Gresik atas kesempatan yang diberikan kepada kami untuk berkolaborasi bersama Pemkab Gresik dalam upaya percepatan vaksinasi.
"Semoga Gresik selalu tetap sehat dan saya atas nama Ketua Relawan Nakes Gresik Tangguh juga menyampaikan beribu ribu terimakasih kepada para relawan, yang dengan tulus ikhlas meluangkan waktu dan tenaga untuk membantu menyelesaikan permasalahan Covid-19 di Kabupaten Gresik, harap Dr. singgih pranowo.
Agar tetap semangat dan tetap terjalin tali silaturahmi diantara kita semua, InsyaAllah kebaikan adik adik semua akan menjadi ladang pahala yang terus mengalir deras. Amin".Ucapnya
Sementara itu, H.Fandi Akhmad Yani SE selaku Bupati Kabupaten Gresik Jawa Timur disela giatnya juga mengatakan, ",Hal ini sangat penting ,Kami selaku Pemerintah Daerah mengucapkan terima kasih setinggi tinginya kepada seluruh koponen yang terlibat dalam penanganan covid 19.
Karena itu kami memberikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh relawan tenaga kesehatan di Kabupaten Gresik, yang telah menjadi garda terdepan dalam penanganan kasus Covid-19.
“Saya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada segenap jajaran kesehatan, serta seluruh lapisan masyarakat yang telah bahu-membahu, berjuang tanpa mengenal lelah semua lini, dalam melaksanakan pembangunan kesehatan. Sebagai sebuah perjuangan untuk selamatkan bangsa dari pandemi Covid-19 dan mewujudkan Indonesia semakin sehat dan tumbuh menjadi bangsa besar yang kuat,” tandas Bupati Gresik. (Y2K/CS)
Editor :sitirahayu