Gegap Gempita Warga Sambut Pembukaan TMMD 114 Kodim 0812 Lamongan

JATIMNEWS | LAMONGAN - Bertempat di Lapangan Desa Tunggunjagir, Kecamatan Mantup, Kabupaten Lamongan, berlangsung Upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 114 di Wilayah Kodim 0812 Lamongan.
TMMD kali ini mengambil tema "TMMD dedikasi terbaik membangun NKRI". Hadir dalam upacara pembukaan ini adalah seluruh jajaran forkopimda Kabupaten Lamongan, termasuk Danrem 082 CPYJ.
Pembukaan TMMD kali ini, disambut gegap gempita warga Tunggunjagir, serta siswa siswi yang ada di desa Tunggunjagir. Ini menandakan bahwa TMMD 114 Kodim 0812 Lamongan ini menjadi dambaan warga.
TMMD hadir sebagai sarana menegakkan semangat kebersamaan, bersatunya TNI dengan rakyat dalam memberikan karya nyata yang bermaslahat bagi desa dan hasilnya nanti dapat dinikmati oleh seluruh warga desa.
TMMD hadir sebagai salah satu wujud nyata usaha TNI dalam membantu pemerintahan di bidang pemerataan pembangunan. (Y2k/3s)
Editor :sitirahayu
Source : sigapnews.co.id